Saat ini telah banyak terdapat bermacam-macam tanaman bunga yang menarik hati. Salah satunya yang menyita perhatian banyak orang yaitu telang. Tanaman telang dipandang sebagai tumbuhan yang unik karena mempunyai bunga yang berwarna biru. Menariknya lagi, bunga telang ini juga bisa dimanfaatkan sebagai pewarna alami untuk membuat warna biru. Beberapa orang bahkan kerap menyeduh si bunga telang ini untuk dijadikan minuman hangat yang nikmat sejenis teh.
Kabar baiknya adalah tanaman telang termasuk tumbuhan yang mudah ditanam. Tidak susah untuk bisa menanam ini. Anda pun tak memerlukan perawatan yang rumit dalam merawatnya. Direkomendasikan untuk menanam bunga telang dari bijinya supaya Anda dapat menghemat biaya. Biji telang ini bisa Anda dapatkan dari polong yang dihasilkan oleh tanaman telang. Biasanya setelah berbunga, pohon telang ini akan menghasilkan polong sebesar polong kapri. Tunggu sampai polong tersebut tua baru dipetik ya.
Namun kalau Anda tidak mempunyai kenalan yang sudah memiliki tanaman telang, Anda bisa membeli bijinya di TokoTanaman.com ya. Kami menjual biji telang ini dengan harga yang sangat terjangkau yaitu cuma Rp 200/biji. Adapun biji telang yang kami jual ini kondisinya sudah tua dan segar sehingga peluang tumbuhnya pun lebih tinggi. Kami menjualnya per biji ya. Jadi meskipun Anda hanya akan membelinya 5 biji (Rp 1.000) pun akan kami layani dengan baik. Silakan langsung order sebelum kehabisan.
Dan berikut ini merupakan panduan lengkap dalam menanam biji telang yang bisa Anda ikuti dengan baik ya. Mudah-mudahan panduan ini dapat berguna bagi Anda semua.
Alat dan Bahan :
- Biji telang
- Polybag atau pot
- Tanah
- Sekam bakar
- Pupuk kandang atau kompos
- Air hangat
- Cetok
- Ember
Langkah-langkah :
- Setelah biji telang yang kami kirimkan sudah Anda terima, Anda tidak boleh langsung menanam biji tersebut. Tetapi kami sarankan untuk merendamnya terlebih dahulu di air hangat. Tujuannya adalah supaya biji telang tadi lebih cepat berkembang menjadi kecambah. Rendamlah selama 15-20 menit saja.
- Selama menunggu biji telang sedang direndam, silakan Anda bisa menyiapkan media tanamnya. Di sini kita menggunakan media tanam yang subur dan porous, di mana media tanam tersebut bisa dibuat dari tanah, sekam bakar, dan pupuk organik dengan perbandingan 2:1:1. Campurkan semuanya di dalam ember memakai cetok. Barulah kemudian Anda bisa menaruhnya ke dalam pot atau polybag.
- Buatlah lubang tanam tepat di bagian tengah-tengah pot/polybag. Setiap lubang tanam ini boleh Anda tanami dengan biji telang sebanyak 2-3 butir sekaligus. Lalu masukkan biji telang ke lubang tadi, dan ditimbun memakai tanah di sekitarnya. Tepuklah setiap bagian atas lubang tanam agar lebih memadat.
- Pot atau polybag yang sudah ditanami biji telang kemudian bisa Anda letakkan di tempat yang teduh. Tapi usahakan polybag tersebut bisa memperoleh sinar matahari pagi paling tidak selama 2-3 jam. Sebab jika tidak, biji tersebut akan sulit berkecambah dan akhirnya malah membusuk.
- Biasanya dalam kurun waktu sekitar 5-7 hari, kecambah dari biji telah sudah mulai tumbuh. Hal ini ditandai dengan kemunculan tanaman kecil semacam taoge di polybag. Silakan Anda untuk bisa terus merawatnya agar tanaman tersebu semakin tumbuh besar.
- Setelah tinggi bibit tanaman telang sudah mencapai lebih dari 15 cm, Anda dapat memindahkan ke tempat yang lebih terbuka. Pindahkanlah ke tempat yang bisa memperoleh sinar matahari yang lebih banyak. Tujuannya agar tanaman tersebut lebih cepat tumbuh besar. Cobalah Anda letakkan di halaman/pekarangan rumah di bawah pohon yang besar.
- Terus berikan perawatan yang baik terhadap tanaman telang. Anda dapat menyiraminya setiap hari atau menyesuaikan dengan kondisi media tanam. Jadi kalau tanahnya masih basah, maka tanaman ini tidak perlu disirami dahulu ya.
- Kami sangat merekomendasikan untuk memberikan pupuk secara berkala terhadap tanaman telang. Pupuk ini akan menyuburkan pertumbuhan tanaman sehingga membuatnya cepat tumbuh besar serta rajin berbunga. Anda juga bisa membuat pupuk POC sendiri, lalu siramkan ke tanaman secara rutin.
- Biasanya sih tanaman telang akan mulai belajar berbunga pada usia 3-4 bulan. Bunga telang ini berwarna biru dan bentuknya sangat menarik. Anda tinggal memetik bunga telang tersebut, lalu menyeduhnya di dalam air panas. Maka warna air pun seketika akan berubah menjadi biru nan cantik. Kombinasikan dengan teh atau melati untuk memberikan aroma yang nikmat.